Kamis, 04 Agustus 2011

Resep Puding Coklat

Resep Puding Coklat Yang Lebih Enak

Resep Puding Coklat
Bagi anda yang suka dengan puding atau hendak membuat puding untuk dihidangkan dalam suatu acara, berikut ini saya akan tuliskan  resep pudding coklat khusus buat anda pecinta kuliner.
Pada postingan yang lalu saya telah share tentang resep masakan Indonesia namun karena kesibukan offline sehingga yang saya tulis masih belum banyak, yang sempet saya tulis ada resep masakan rendang telur, nasi goreng istimewa dll.
Kembali ke puding, puding biasanya di sajikan setelah makan nasi, puding macamnya banyak sekali namun kali ini saya akan menyajikan resep puding coklat, sebab ternyata banyak yang suka puding coklat dibandingkan puding yang lain. Jika anda hendak membuat puding untuk suatu acara, maka puding coklat bisa anda jadikan pilihan sebagai makanan pelengkap.
Oke langsung saja mari kita mulai membuat resep puding coklat.
Bahan yang harus di persiapkan untuk membuat puding coklat ini adalah :
·         Susu 1500 ml
·         Agar-agar putih 3 bungkus
·         Coklat bubuk 1500,5 gram
·         Gula pasir 325
·         Kuning telur di kocok lepas 6 butir
·         Garam secukupnya

Cara membuatnya :
·         Sebagian susu, gula, garam, dan bubuk coklat di aduk sampai rata kemudian di larutkan ( tidak di atas api ).
·         Agar-agar dan sebagian susu direbus hingga mendidih, tuangkan gula, susu, dan adonan coklat kemudian aduk sampai rata.
·         Setelah itu tuangkan adonan agar-agar ke kocokan kuning telur sebanyak beberpa sendok sayur, aduklah sampai rata . Setelh itu tuangkan kembali ke adonan agar-agar di atas api dan masaklah sampai mendidih.
·         Kemudian matikan api aduk adonan agar-agar hingga uap hilang (hangat kuku), tuang ke dalam cetakan sambil disaring biar puding jadinya mulus, bekukan.
Nah itulah resep puding coklat, mudah sekali bukan. Anda pasti dengan mudah dapat membuatnya. Selamat mencoba.
Simak info yang lain :
-          Resep minuman es pisang ijo
-          Resep nasi goreng istimewa
-          Cara mengecilkan perut buncit
-          Resep rendang telur

0 komentar:

Posting Komentar